Selasa, 21 Agustus 2012

Nasehat Pak Mario Teguh Tentang Keikhlasan

Iseng-iseng aja nihh dari pada nggak ada kerjaan :D, kalimat motivasiku akan share tentang postingan Pak Mario Teguh yang Insyaallah bermanfaat untuk kita jadikan bahan renungan :) hehe

Bagi orang yang keikhlasannya utuh dalam menerima kekuasaan Tuhan Yang Maha Besar dan Maha Mengetahui, dan ilmu keduniawiannya mumpuni dan logika keimanannya paripurna - maka dia akan mampu dengan sepenuhnya mengerti maksud dari firman bahwa kehidupan dunia ini adalah senda gurau.

Tapi bagi yang salah mengerti, dia akan bercanda dengan kehidupan dunianya.

Dunia ini hanya senda gurau JIKA dibandingkan dengan keindahan dan keabadian kemuliaan kita di Surga.

Dan bahkan orang yang sudah terjamin keindahan kehidupan akhiratnya – insya Allah, akan tersenyum memperhatikan dirinya yang meratap dalam kekhawatiran – seperti dia sedang bercanda dengan dirinya sendiri dan dunia, tapi dia sama sekali tidak tersenyum menyaksikan derita saudara dan para sahabatnya.

Dunia ini sama sekali bukan senda gurau bagi saudara kita yang miskin, yang tak mampu membiayai penyembuhan dari penyakitnya, yang dikalahkan dalam pengadilan oleh orang yang bisa membeli keadilan, dan yang tidak mampu menyekolahkan anak-anaknya secara layak.

Maka marilah kita meyakini kesementaraan kehidupan dunia ini, sebagaimana telah diajarkan oleh leluhur kita dan diberitakan dalam firman, tapi tetap bekerja keras dalam kesyukuran dan kejujuran dalam kehidupan kita yang nyata dan sekarang ini.

Karena,

“Tidak ada kehidupan akhirat yang baik, yang tidak dicapai melalui kehidupan dunia yang baik.

Maka,

Baikkanlah duniamu, agar baik akhiratmu.

Jika engkau ingin akhiratmu indah, indahkanlah duniamu.

Dan bukankah engkau nanti disambut sebagai ‘jiwa yang tenang,’ karena keberhasilanmu memerangi nafsu keduniaanmu dan menjadikan dirimu rahmat bagi sesamamu dan semua ciptaan Tuhan di dunia ini?”

Mudah-mudahan dengan pemikiran kita yang ikhlas kepada kebesaran Tuhan Yang Maha Benar dengan semua firmanNya, setiap jiwa dari kita dinaikkan derajatnya dengan beberapa tingkat.

Aamiin

#Mario Teguh

sumber : mtfb



Protected by Copyscape Unique Content Check

0 komentar:

Posting Komentar

◄ New Post Old Post ►